Sabtu, 15 Juni 2013


Saya adalah spesial karena saya memiliki beberapa kelebihan dibandingkan orang seusia saya. Pertama, saya mampu menulis dan senang memposting di blog saya. Kedua, saya memiliki kemampuan untuk belajar secara cepat dan senang mengajar, terutama dalam pelajaran bahasa Inggris. Ketiga, saya merupakan orang yang kreatif. Keempat, saya sangat mudah akrab dengan anak-anak dan tahu menjelaskan sesuatu hal kepada anak-anak (dengan ini saya mendapatkan cinta dari anak-anak). Kelima, saya memiliki bakat berbicara yang luar biasa sebagai penyampai informasi.
Prestasi terbaik dalam hidup saya akan saya raih pada usia 30 tahun, yaitu  berbisnis sehingga saya bisa bebas financial, dan menulis buku-buku yang bermanfaat bagi orang banyak. Dari semua itu, 20% keuntungan saya berikan untuk membantu orang miskin dengan membangun sekolah gratis untuk anak-anak kurang mampu di seluruh provinsi Indonesia.
Oleh karena itu, saya akan fokus mempelajari ilmu bahasa Inggris, bisnis, dan  dunia tulis menulis. Saya akan menemukan metode baru mengenai cara belajar bahasa Inggris yang mudah bagi anak-anak. Saya akan berbagi ilmu apa saja yang saya miliki dalam tulisan-tulisan saya.
Mulai hari ini saya tidak lagi menunda-nunda pekerjaan dan tidak melakukan yang bukan prioritas. Sedangkan hal-hal yang saya tingkatkan adalah disiplin, mengasah kemampuan berbahasa Inggris, belajar bisnis, public speaking,  beribadah 5 pilar (shalat wajib, sedekah, shalat sunnah, tilawah, dan puasa sunnah), dan memperbanyak relasi.
Khusus di tahun 2013 ini, target saya adalah berusaha untuk tidak pernah lelah menulis, tidak membiarkan ide lewat begitu saja tanpa menangkapnya. Banyak membaca sebagai amunisi berpikir logis dan sistematis, mencatat hal-hal penting dan menarik.
Ya Allah inilah proposal hidupku. Bimbing aku. Tuntun aku. Jangan Kau tinggalkan aku. Pada Mu hidupku ku persembahkan. Jadikan aku hamba Mu yang Kau cintai, jadikan aku Hamba Mu yamg sibuk melakukan amal shaleh. Bantu aku mewujudkan proposal hidupku, untuk bekal ku bertemu dengan Mu.

Matangglumpangdua, 5 januari 2013